Tujuan orang-orang menyempatkan waktu untuk berlibur adalah agar mereka bisa menenangkan diri mereka. Healing merupakan istilah yang sangat populer dan identik dengan wisata yang bisa membuat beban pikiran hilang dan merasa tenang. Wisata alam biasa menjadi andalan untuk menenangkan batin kita.
Wisata Alam Sebagai Penenang Pikiran dan Batin
Saat waktunya liburan, kita bisa mengunjungi destinasi wisata budaya, taman bermain, dan ada juga wisata alam. Berwisata alam merupakan kegiatan yang sangat cocok Anda lakukan agar dapat menenangkan diri.
Beban pikiran dan penatnya pekerjaan bisa hilang begitu saja saat kita menikmati wisata alam. Tempat wisata alam itu sendiri ada banyak sekali di Indonesia. Asal segala persiapan sudah matang, semua lokasi wisata alam bisa Anda manfaatkan gunakan untuk membuat diri semakin rileks dan menyegarkan diri.
Wisata healing juga bahkan dapat berdampak baik untuk kesehatan jiwa. Healing itu sendiri berarti penyembuhan, kamu bisa mendapatkan penyembuhan untuk jiwa, hati, batin maupun pikiran.
Tempat wisata yang sering digunakan untuk healing kebanyakan adalah destinasi wisata alam. Alasannya karena tempat ini mampu menyediakan suasana asri, udaranya juga sejuk sehingga sangat bisa menenangkan batin kita.
Rekomendasi Objek Wisata untuk Menenangkan Pikiran dan Batin
Diharapkan setelah selesai berwisata alam, jiwa dan pikiran kita akan lebih sehat dan kembali segar. Selanjutnya akan dibahas mana saja tempat wisata yang cocok Anda datangi jika ingin berwisata alam dengan tenang. Sebagai tips, usahakan untuk mendatangi beberapa objek wisata berikut saat weekday.
– Maribaya Natural Hot Spring Resort
Di Lembang, ada salah satu tempat wisata yang sangat cocok didatangi untuk menenangkan diri yaitu Maribaya Natural Hotspring. Destinasi wisata satu ini adalah pemandian dengan air panas, di sini sangat cocok Anda datangi untuk melepas lelah, stres dan penat.
Mengunjungi pemandian ini juga menyehatkan karena belerang dipercaya bisa mengobati berbagai penyakit terutama penyakit kulit. Dengan mandi air panas di sini, juga dapat membuat tubuh kita terasa rileks.
Kalau Anda ingin mencoba literally healing, makan Maribaya Natural Hotspring merupakan objek wisata yang layak didatangi. Alamat tempat wisata ini adalah Jalan Maribaya Nomor 105/212, Lembang. 40391.
Baca juga : Wisata Alam di Pantai Untuk Beri Ketenangan
– Pantai Srakung
Jika berbicara mengenai wisata alam, sudah tentu identik dengan pantai. Untuk Anda yang ingin merasakan suasana tenang sekaligus sepi, bisa coba kunjungi Pantai Srakung. Lokasi wisata alam satu ini mampu menghadirkan pemandangan sangat indah.
Pemandangan Pantai Srakung bisa membuat pikiran Anda menjadi lebih tenang. Terdapat hal menarik pada Pantai Srakung yaitu lokasinya diapit tebing-tebing tinggi. Hal tersebut membuat kecantikan pantai ini semakin tampak.
Pantai Srakung memiliki pasir putih, air laut di sana juga jernih. Apa lagi ditambah dengan udara Pantai Srakung yang sangat menyegarkan. Pantai ini cocok Anda datangi untuk melepas penat sehari-hari. Untuk mengunjungi Pantai Srakung, kamu perlu datang ke Desa Pucung, Girisubo, Yogyakarta.
– La Joya Balangan Resort Bali
Ada lagi rekomendasi lokasi wisata healing lainnya yang layak Anda datangi yaitu La Joya Balangan Resort. Destinasi wisata satu ini bertempat di Bali. Apa yang Anda bisa dapatkan dari Balangan Resort adalah relaksasi tubuh.
Anda bisa melakukan aktivitas yoga di sini. La Joya Balangan Resort memiliki pemandangan yang indah baik itu dari pantai maupun lautnya. Saat melakukan kegiatan yoga di tempat ini, suasana jelas akan berbeda. Hawa di resort ini asri.
Apa lagi pemandangan alam di sana yang sangat menenangkan sehingga sangat cocok untuk melakukan yoga di sana. Balangan Resort berlokasi di Jln. Pantai Balangan, Kuta Selatan, Badung, Bali.
– Desa Kiringan Yogyakarta
Pengalaman wisata alam yang berbeda bisa Anda dapatkan dari Desa Kiringan. Inilah salah desa wisata di Yogyakarta di mana Anda dapat melakukan beraneka macam kegiatan di sana. Aktivitas yang bisa dilakukan di Desa ini mulai dari menanam tanaman herbal yang digunakan untuk jamu.
Anda bisa melihat sendiri juga bagaimana proses unik pembuatan minuman jamu tradisional khas dari Indonesia. Kalau sudah selesai melihat pembuatan jamu tersebut, Anda bisa coba membuat jamu itu sendiri.
Nantinya jamu tersebut bisa dikonsumsi atau bisa menjadi buah tangan juga. Wisata jamu ini bisa menjadi aktivitas healing yang menyehatkan dan informatif. Seperti yang kita semua tahu, jamu tradisional mampu menghadirkan khasiat menyehatkan untuk tubuh.
Selain wisata Desa Kiringan bisa menyehatkan jiwa, bisa juga membuat raga Anda makin sehat. Lokasi Desa Kiringan yaitu di Dusun Kiringan, Canden, Jetis, DIY.
– Taman Langit
Objek wisata selanjutnya adalah Taman Langit, indahnya kebun teh yang terhampar luas menjadi salah satu hal menarik di Taman Langit. Tempat ini sangat sejuk dan terasa damai, Taman Langit akan membuat Anda melupakan kesibukan rutinitas sehari-hari.
Di Taman Langit, para pengunjung dapat melalui jembatan, lalu mencicipi teh hangat asli dengan pemandangan menakjubkan. Apa lagi kalau Anda dapat ke Taman Langit saat momen sunset, maka tentu akan semakin keren.
Taman Langit menyediakan area khusus untuk perkemahan juga kalau Anda memang ingin coba menginap. Alamat Taman Langit yaitu Desa Sukaluyu, Pangalengan, Bandung.
– Pantai Kelingking
Ada destinasi pantai lainnya yang layak Anda kunjungi yaitu Pantai Kelingking. Pantai ini mampu menghadirkan jernihnya lautan dengan pasir bersih dan putih. Wajar saja kalau Pantai Kelingking merupakan salah satu lokasi destinasi favorit para wisatawan. Bukan hanya orang-orang lokal saja yang datang ke sini, wisatawan mancanegara juga mendatangi Pantai Kelingking.
Pantai Bali memang selalu menarik dikunjungi, lokasi Pantai Kelingking itu sendiri di Dusung Karangdawa, Nusa Penida. Untuk menuju Pantai Kelingking, pengunjung akan menuruni tangga. tidak sampai ke dasar atau pantainya, Anda tetap masih dapat menikmati pemandangan yang sangat indah.
Udaranya sangat menyegarkan di area Pantai Kelingking ini sehingga bisa ampuh melepaskan penat pikiran Anda.
Baca juga : Aktivitas Wisata Seru Bersama Keluarga
– Terminal Wisata Grafika Cikole
Kalau Anda tertarik menghabiskan waktu bukan hanya sekadar self-healing saja tapi juga sembari bermain, maka lokasi ini sangat ideal di datangi. Ada banyak hal disediakan oleh Grafika Cikole. Mulai dari restoran, penginapan, fasilitas outbond dan sebagainya ada di sini.
Di sekitar area Grafika Cikole terdapat pepohonan yang mempercantik area tersebut. .ada berbagai kategori penginapan yang bisa pengunjung Grafika Cikole pilih. Baik itu pondok wisata, hotel, atau bahkan camping bisa menjadi pilihan.
Agar semakin menikmati keindahan alam di area terminal wisata ini, Anda dapat coba mendirikan tenda. Nuansa asri bisa langsung Anda rasakan lewat pepohonan pinus yang mengelilingi area Grafika Cikole.
Bukan hanya tinggi saja, pepohonan tersebut sangat cantik. Dengan udara yang sejuk juga, maka dijamin pengunjung Grafika Cikole akan mudah merasa rileks. Untuk menangkan pikiran Anda dari sibuknya perkotaan, tempat wisata ini sangat ideal didatangi.
Alamat Grafika Cikole itu sendiri ada di Jalan Tangkuban Perahu Nomor Km 8, Lembang, Bandung Barat.
– Taman Waduk Ria Rio
Mungkin ada dari Anda yang termasuk warga Jakarta tapi tidak ingin beranjak jauh untuk ke luar daerah, maka bisa coba datangi taman waduk ini. Ria Rio adalah taman yang bisa dikunjungi untuk baik itu berolahraga atau sekadar istirahat santai saja.
Lokasi taman ini adalah di Jalan Pulomas Utara E1, Pulo Gadung, Jaktim. Ada area taman yang bisa Anda datangi untuk menenangkan pikiran sembari menikmati udara yang segar di sana. Terdapat berbagai macam pepohonan di taman ini yang mampu membuat area ini asri.
Pohon yang merupakan ikon dari taman ini adalah Pohon Baoba. Inilah pohon raksasa dengan tinggi hingga 30 m, lokasi tempat pohon ini berada menjadi tempat yang populer Bentuknya unik dan di area tersebut nyaman, Anda bisa coba duduk santai di sekitar area pohon tersebut.
– Wisata Likupang
Kali ini kita akan mampir ke Sulawesi Utara, agar bisa menikmati suasana menenangkan, Anda bisa coba datangi kawasan wisata Likupang. Ada beberapa pantai di sini yang bisa Anda datangi untuk kebutuhan healing. Pemandangan pantai Likupang sangat indah, dan Anda bisa menikmati wisata bahari di sini.
Beberapa pantai masih belum banyak pengunjungnya, maka dari itu Likupang menjadi spot ideal untuk menikmati relaksasi.
– DeLoano Glamping
Purworejo ternyata memiliki lokasi menarik untuk Anda yang ingin healing menenangkan batin. Inilah De’ Loano Glamping, salah satu tempat wisata populer di Purworejo. Di tempat ini, Anda bisa melakukan yang namanya glamping. Istilah ini merupakan singkatan dari glamour camping yang belakangan ini sangat populer.
Anda bisa nyaman berkemah di kawasan DeLoano Glamping untuk memulihkan batin dan pikiran Anda. Kawasan wisata DeāLoano Glamping menyediakan area berkemah menarik dan asri karena di tengah hijaunya hutan Purworejo. Suasana di DeLoano Glamping tentunya sangat asri, udara sejuk juga akan menemani Anda setiap saat.
Berbagai fasilitas disediakan oleh pihak pengelola DeLoano Glamping. Dengan fasilitas yang lengkap, maka Anda bisa lebih menikmati glamping secara nyaman dan aman. Bahkan karena konsepnya glamping, maka Anda tidak perlu lagi ribet mendirikan tenda.
– Bukit Campuhan Bali
Masih ada lagi rekomendasi area wisata alam lainnya yang layak Anda kunjungi yaitu Bukit Campuhan. Destinasi wisata alam satu ini bertempat di Bali. Bukit Campuhan merupakan tempat wisata alam yang sangatlah populer.
Anda mungkin termasuk yang sering menemukan foto-foto di Bukit Campuhan. Saat berwisata alam di Bukit Campuhan, Anda akan menelusuri dan menikmati pemandangan bukit yang cukup unik. Pada bagian atas bukit tersebut ada jalanan lurus setapak.
Beban pikiran dan penat pun akan perlahan hilang saat Anda menelusuri jalan setapak tersebut. Pemandangan Bukit Campuhan masih sangat asri, Anda bisa menenangkan hati selagi di sana. Alamat Bukit Campuhan yaitu di Jalan Bangkiang Sidem, Payangan, Gianyar.
– Desa Malasari
Lalu yang terakhir ini adalah salah satu dewa wisata populer yaitu Desa Malasari. Bagi yang ingin coba melakukan meditasi dan melepas kesibukan dari tekanan kota, Desa Wisata satu ini sangat ideal dikunjungi. Letak Desa Malasari yaitu di Jalan Kramat Banteng, Bogor. Bogor itu sendiri terkenal dengan suasana sejuk dan asri meski termasuk daerah kota.
Itulah beberapa rekomendasi destinasi tujuan yang ideal Anda datangi saat ingin healing atau menenangkan batin, jiwa dan pikiran Anda.